ZTE Day Indonesia 2025, Eksplorasi Teknologi Telekomunikasi untuk Masa Depan Digital Indonesia
ZTE Corporation menggelar ZTE Day Indonesia 2025 Jakarta baru-baru ini. Acara tahunan ini mempertemukan para pemimpin dari industri telekomunikasi, sektor enterprise, dan mitra strategis untuk mengeksplorasi inovasi-inovasi terkini dalam konektivitas, teknologi cerdas, dan infrastruktur generasi berikutnya, yang khusus dirancang untuk lanskap digital Indonesia yang sedang berkembang dengan pesat.
Sebagai salah satu pasar terbesar dan paling dinamis di Asia Tenggara, Indonesia memiliki peluang inovasi telekomunikasi yang sangat besar. ZTE Day Indonesia 2025 menjadi platform yang unik bagi para peserta untuk mengeksplorasi bagaimana teknologi generasi berikutnya dapat membentuk konektivitas, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan berkontribusi pada terciptanya ekonomi digital yang cerdas.
Selama acara ini, ZTE memamerkan beragam teknologi transformatif yang penting untuk masa depan digital Indonesia. Mulai dari peningkatan Radio Access Networks (RAN) dan komunikasi gelombang mikro, hingga inovasi dalam transport-bearing network(jaringan lalu lintas data) dan infrastruktur inti tersebut dirancang untuk meningkatkan efisiensi, cakupan, dan keandalan ekosistem telekomunikasi Indonesia.
Selain infrastruktur telekomunikasi, ZTE juga menampilkan berbagai inovasinya dalam bidang smartphone, teknologi video yang memberikan pengalaman lebih imersif, dan solusi pusat data. Solusi-solusi ini semakin relevan seiring dengan berkembangnya digitalisasi dalam bisnis dan konsumen Indonesia.
Selama acara ini, ZTE mengadakan serangkaian sesi mendalam yang membahas tren-tren di industri seperti 5G, AI dan IoT, di mana para peserta mendapatkan wawasan mengenai masa depan konektivitas digital. Diskusi tersebut diselenggarakan bersamaan dengan demonstrasi produk secara langsung, memberikan kesempatan bagi peserta untuk mengeksplorasi penerapan teknologi ZTE dalam praktik sesungguhnya di berbagai sektor.
Richard Liang, Presiden Direktur, ZTE Indonesia, menekankan pentingnya kolaborasi dalam mendorong kemajuan digital. “ZTE Day Indonesia 2025 bukan sekedar ajang untuk menampilkan inovasi-inovasi terobosan kami, tetapi juga untuk membangun kemitraan yang akan membentuk masa depan konektivitas. Inovasi yang kami hadirkan dalam infrastruktur jaringan, smartphone,dan teknologi imersif merupakan bagian yang tak terpisahkan dari komitmen kami untuk mendukung transformasi digital Indonesia,”ujarnya.
EnurutRichard Liang, ZTE berkomitmen untuk menghadirkan beragam solusi yang menghubungkan masyarakat dan dunia usaha dengan cara yang belum pernah ada sebelumnya.
ZTE Day Indonesia 2025 menegaskan dedikasi berkelanjutan ZTE dalam mendukung transformasi digital Indonesia, serta berkontribusi terhadap pertumbuhan ekosistem telekomunikasi dan teknologi yang terus berkembang di tanah air.
(责任编辑:探索)
- ·KPK Ungkap 210 Kasus Korupsi Senilai Rp821 Miliar pada Sektor Kesehatan
- ·Bacaan Doa Qunut Nazilah untuk Keselamatan Warga Palestina
- ·Jumlah Kalori Makan Malam Ideal untuk Turunkan Berat Badan
- ·10 Hari Menjabat, Heru Budi Copot Aprindy yang Baru Tiga Bulan Jadi Dirut MRT Jakarta
- ·Kapan Berkas Ferdy Sambo Dilimpahkan ke Pengadilan, Begini Perkiraan Mabes Polri
- ·Marak Kasus Gagal Ginjal Akut, Relawan Anies Curiga Ada 'Kebocoran' Dalam Pengawasan Obat
- ·Jumlah Kalori Makan Malam Ideal untuk Turunkan Berat Badan
- ·Emiten Prajogo Pangestu (CUAN) Mau Stock Split 1:10, Saham Lebih Terjangkau dan Likuid
- ·Cerita Turis Selandia Baru Kagumi Labuan Bajo, Deg
- ·Miris, Sempat Terkapar Di Pondok Indah, Kuda Penarik Andong Bernama Dewa Mati Karena Sakit
- ·7 Makanan Pemicu Kelenjar Getah Bening Membengkak, Kurangi Gorengan
- ·Polri Klarifikasi Pernyataan Kapolri Soal Estafet Kepemimpinan
- ·Gembok Dibuka, Saham Emiten Furniture LFLO Bebas dari Suspensi
- ·Emiten Migas Keluarga Panigoro (MEDC) Terbitkan Surat Utang USD400 Juta, Dananya Buat Ini
- ·2025全球景观设计专业大学排名
- ·Imbas Rapat APBD Perubahan 2022 Telat, Pemprov DKI Batal Kucurkan Dana Rp823 Miliar ke BUMD
- ·Syahrul Yasin Limpo Jalani Pemeriksaan 13 Jam Kasus Pemerasan Oleh Firli Bahuri
- ·Berlinang Air Mata, Ibunda Brigadir J ke Bharada E: Kamu Juga Punya Ibu, Saya Mohon Berkata Jujurlah
- ·摄影留学作品集如何制作?
- ·Imbas Rapat APBD Perubahan 2022 Telat, Pemprov DKI Batal Kucurkan Dana Rp823 Miliar ke BUMD