Investor Jangan Lewatkan! Emiten Aguan dan Salim Grup (CBDK) akan Guyur Dividen Rp28 Miliar

Emiten milik Aguan dan Salim Grup, PT Bangun Kosambi Sukses Tbk (CBDK), mengumumkan rencana pembagian dividen tunai untuk tahun buku 2024. Berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Kamis (15/5/2025), disetujui bahwa Perseroan akan membagikan dividen tunai sebesar Rp28.344.722.500 atau Rp5 per saham.
Sekretaris Perusahaan CBDK, Yohanes Edmond Budiman, menyatakan bahwa dividen tunai ini akan diberikan kepada investor yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) Perseroan pada 27 Mei 2025 pukul 16.00 WIB.
Baca Juga: Gebrakan Baru, Emiten Milik Aguan-Salim Grup (CBDK) Ubah Arah Bisnis ke Recurring Income
Adapun pembagian dividen ini tak lepas dari kinerja solid Bangun Kosambi Sukses selama 2024. Pada periode ini, Perseroan mencetak laba bersih Rp924.827.903.000. Sebesar Rp340.547.322.000 telah dibagian sebagai dividen interim.
Kemudian, Rp1.000.000.000 untuk dana cadangan sesuai Pasal 70 UUPT. Sementara sisanya sebesar Rp554.935.858.500 ditetapkan sebagai saldo laba ditahan.
Baca Juga: Anak Usaha CBDK Putuskan Ubah Pola Kerja Sama dalam Proyek MICE, Telisik Detailnya
Simak jadwal pembagian dividen tunai Bangun Kosambi Sukses Tbk (CBDK)!
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 23 Mei 2025
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 26 Mei 2025
- Cum Dividen di Pasar Tunai: 27 Mei 2025
- Ex Dividen di Pasar Tunai: 28 Mei 2025
- Recording Date: 27 Mei 2025
- Pembayaran Dividen: 10 Juni 2025
Dengan jadwal yang sudah ditetapkan, para pemegang saham diharapkan mencatat tanggal-tanggal ini agar tidak ketinggalan momen pembagian dividen dari CBDK.
相关文章
Penyelundupan Narkoba ke Lapas Cipinang Lewat Kemasan Susu dan Minuman Teh Digagalkan
SuaraJakarta.id - Petugas menggagalkan penyelundupan ganja dan sabu-sabu ke Lembaga Pemasyarakatan K2025-05-20Soal Hunian DP 0 Rupiah, Anak Buah Giring Senggol Anies Lagi: Hingga Kini, Gak Sampai Seribu Unit!
Warta Ekonomi, Jakarta - Anggota DPRD DKI Jakarta Anggara Wicitra Sastroamidjojo mengkritisi Gubernu2025-05-20Pelaku Begal Sadis Opang di Tangerang Diringkus Lagi Kencan di Jaksel
SuaraJakarta.id - Pelaku begal sadis terhadap ojek pangkalan (opang) Sardani (64) diringkus. Aksi be2025-05-20Hadapi Momen Libur Nataru, Bagaimana Strategi Kemenpar?
Jakarta, CNN Indonesia-- Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Indonesia mempersiapkan sejumlah strategi2025-05-20Mulai Besok, Polda Metro Jaya Uji Coba Penindakan ETLE Mobile
SuaraJakarta.id - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya melakukan uji coba penindakan menggunakan2025-05-20Formula E Jakarta Pecahkan Rekor, Tembus 13,4 Juta Penonton Siaran Langsung di Indonesia
Warta Ekonomi, Jakarta - Laman resmi ABB FIA Formula E World Championship memberitakan terkaitajang2025-05-20
最新评论