Berdenominasi Bitcoin, Roxom Global Sukses Kantongi US$17,9 Juta
时间:2025-05-23 09:08:08 出处:探索阅读(143)
Roxom Global mengumumkan bahwa mereka sedang membangun bursa sekuritas dan jaringan media yang seluruhnya berdenominasi aset kripto dari Bitcoin.
Chief Executive Officer (CEO) Roxom, Borja Martel Seward mengatakan bahwa pihaknya telah mengumpulkan investasi hingga US$17,9 juta. Pendanaan tersebut berasal dari investasi swasta, termasuk dari Draper Associates, Borderless Capital, Ego Death, dan Kingsway Capital.
Baca Juga: Dana Institusional Membanjiri ETF, Bitcoin Pecah Rekor di Tengah Perubahan Struktur Pasar Kripto
"Kami sedang membangun bursa berdenominasi bitcoin dengan pasar futures, spot, serta instrumen sintetis yang dihargai dan diselesaikan dalam Bitcoin. Roxom bertujuan membawa standar bitcoin ke dalam sistem keuangan global," ujar Seward, dilansir dari Coindesk, Jumat (23/5).
Bursa Roxom sendiri akan memfokuskan operasinya di Amerika Latin, Eropa, dan Asia. Adapun bursa tersebut untuk saat ini belum tersedia di Amerika Serikat.
Roxom juga diketahui akan meluncurkan RoxomTV. Ia merupakan sebuah jaringan media yang didukung oleh bitcoin treasury.
84,72 Bitcoin setidaknya telah dikantongi oleh RoxomTV. Jumlah tersebut disebut-sebut akan segera bertambah menyusul rencana pembelian bitcoin oleh RoxomTV.
RoxomTV sendiri disiarkan melalui berbagai platform streaming seperti Rumble, Twitch, Kick, dan Dlive. Pihaknya akan memperluas distribusi layanannya ke LinkedIn Live, Facebook Live, TikTok, dan Instagram.
Baca Juga: Bitcoin Pizza Day Diperingati, Tokocrypto: Langkah Kecil Bisa Jadi Sejarah Besar
Saat ini, siaran mereka dilakukan dari San Francisco dan London. Namun Roxom mengatakan bahwa pihaknya akan membuka pusat siaran ketiga di Hong Kong di Kuartal III 2025.
猜你喜欢
- 6 Kebiasaan Pagi untuk Menurunkan Tensi Darah Secara Alami
- Dishub DKI Minta Warga Balik ke Jakarta Jangan Turun Sembarangan dari Bus, Nanti Susah Sendiri
- Tata Cara, Niat dan Doa Salat Tarawih 11 Rakaat Lengkap
- Gubernur Khofifah Terapkan TalentDNA Berbasis AI ESQ, Wujudkan Jatim sebagai Gerbang Baru Nusantara
- 艺术设计留学需要什么条件?
- Jangan Sembarangan, 5 Makanan Ini Tak Boleh Dimakan Bareng Pisang
- Tolak Aturan Zonasi Penjualan dan Penyeragaman Kemasan Rokok, Pedagang Siap Edukasi Konsumen
- Palak Sopir Truk di Tanjung Priok, Dua Pria Diamankan Polisi
- 到英国读景观设计硕士哪些大学比较好?