Super Mewah, Maskapai Saudi Luncurkan Kelas Bisnis Terbaik Dunia
时间:2025-05-25 05:57:57 出处:热点阅读(143)
Sebuah maskapaipenerbangan asal Arab Saudi baru-baru ini merilis pengalaman pesawat mewah baru, yang mereka klaim sebagai 'yang terbaik di dunia.'
Riyadh Air, yang dibangun dari Dana Investasi Publik Kerajaan Arab Saudi, bersiap untuk pengalaman perjalanan baru yang inovatif, yang menjanjikan "kemewahan Maybach".
Bahkan, maskapai ini menggunakan aplikasi bertenaga AI untuk pelanggan mereka. Perusahaan ini memberikan sedikit bocoran tentang bagian dalam kelas bisnis 787 barunya yang mewah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Salah satu aspek yang membedakan Riyadh Air dari maskapai penerbangan lain adalah fokus mereka pada lingkungan. Maskapai penerbangan baru ini mengutamakan efisiensi terbaik dan berfokus pada perjalanan yang ramah lingkungan.
Di tempat lain, Riyadh Air juga menjalankan 60 pesawat Airbus A321neo yang mengilap dan 39 Boeing 787-9 Dreamliners, dilengkapi dengan kabin yang lapang, teknologi pengurangan kebisingan, dan efisiensi bahan bakar yang 25% lebih baik daripada pesawat lain.
Berikut ini adalah tata letak tempat duduk pesawat Riyadh Air.
- Dapat menampung 24 kursi kelas bisnis yang mewah dalam tata letak 1-2-1 yang cerdas
- Satu set 39 kursi ekonomi premium yang nyaman menyediakan tata letak 2-3-2
- Dan 223 kursi di kelas ekonomi membentuk formasi trio dengan tata letak 3-3-3
Tony Douglas berbicara tentang kursi kelas bisnis Riyadh Air dan membandingkannya dengan mobil mewah. "Sasisnya adalah sasis yang sama yang telah kami rancang dengan Safran untuk kelas bisnis lainnya," katanya.
Ia melanjutkan dengan membandingkannya dengan mesin kelas atas, dengan mengatakan: "Saya menggunakan analogi otomotif bahwa perbedaan antara Mercedes Kelas S dan Maybach sebenarnya terletak pada pilihan material dan desain karena, tentu saja, sasisnya sama. Kendaraan di bawah lantainya sama persis."
Penumpang kelas atas akan dimanjakan karena maskapai ini akan menyediakan Wi-Fi gratis di semua kabin untuk anggota program loyalitas.
(wiw)猜你喜欢
- Bela Anies, JK Sebut Pemprov Sudah Benar Soal Reklamasi
- FOTO: Kemeriahan Festival Lentera Bikin 'Sesak' Langit Thailand
- Pemprov DKI Berencana Sambung Jalan di 10 Lokasi, Diklaim Bisa Kurangi Macet 30 Persen
- Cara Install Whatsapp Mod Tanpa Banned
- Wewangian Pengusir Nyamuk, 5 Tanaman Ini Wajib Ada di Rumah
- SAPX Express Dukung Permen Kominfo No. 8/2025, Tolak Perang Tarif Kurir yang Rugikan Industri
- Tips Mencari Berbagai Produk Terbaik di PilihanPro.ID
- Polres dan Polsek Gelar Nobar Semifinal Piala Asia U
- FOTO: Firsta Yuvi Amarta Sabet Gelar Puteri Indonesia 2025